PENGARUH PENERAPAN SISTEM TATA KELOLA KEUANGAN DESA (SISKEUDES) DAN PENGENDALIAN INTERNAL TERHADAP PENGELOLAAN DANA DESA (STUDI KASUS PADA DESA DI KABUPATEN CIREBON)
Abstract
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui perkembangan mengenai penerapan program-program pemerintah dalam pengelolaan dana desa melalui sistem tata kelola keuangan desa dan pengendalian internal pada desa-desa di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat secara parsial dan simultan. Penelitian ini terdiri dari dua variabel independen dan satu variabel dependen, variabel independen pada penelitian ini adalah Penerapan Sistem Tata Kelola Keuangan Desa (Siskeudes) dan Pengendalian Internal, sedangkan variabel dependennya yaitu Pengelolaan Dana Desa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif verifikatif, populasi dalam penelitian ini adalah staf bagian keuangan pada kantor desa yang ada di Kabupaten Cirebon. Sementara sampel yang diperoleh adalah sebanyak 80 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan non-probability sampling yakni purposive sampling. Peneliti menggunakan program SPSS 29 dalam melakukan beberapa analisis.
Hasil Penelitian secara parsial dapat disimpulkan bahwa Penerapan Sistem Tata Kelola Keuangan Desa (Siskeudes) dan Pengendalian Internal memiliki pengaruh yang positif terhadap Pengelolaan Dana Desa. Secara Simultan kedua variabel X yaitu Penerapan Sistem Tata Kelola Keuangan Desa (Siskeudes) dan Pengendalian Internal berpengaruh signifikan terhadap Pengelolaan Dana Desa.