PENGARUH PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) TERHADAP KUALITAS LABA (Studi Empiris pada Sub Sektor Perusahaan Hotel, Restoran, dan Parawisata yang terdaftar di Bursa Efek Iindonesia Periode 2017-2021)
Abstract
Laporan Keuangan merupakan suatu informasi yang penting dalam proses pengambilan keputusan. Pengungkapan Corporate Social Respinsibility (CSR) dalam perusahaan dapat menyebabkan kualitas laba suatu perusahaan meningkat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengungkapan Corporate Social Responsibility terhadap Kualitas Laba Perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2017-2021 Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan verifikatif. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan sub sektorhotel,restoran dan parawisata yang terdaftar di BEI periode 2017-2021. Sampel dalam penelitian ini ditentukan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Dari 35 perusahaan, telah didapatkan 16 perusahaan yang memenuhi kriteria untuk dijadikan sampel penelitian. Metode analisis yang digunakan adalah analisis normalitas, regresi linear sederhana,dan koefisien determinasi sedangkan hipotesis penelitian yang akan diuji menggunakan uji t . Program yang digunakan dalam menganalisis data menggunakan Statisitical Product and Service Solution (SPSS) 23. Hasil penelitian dengan tingkat signifikansi 0,05 menunjukkan bahwa secara parsial pengungkapan Corporate Social Responsibility berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap Kualitas Laba. Nilai koefisien determinasi sebesar 2,5% berarti pengungkapan Corporate Social Responsibility berpengaruh sebesar 2,5% terhadap Kualitas Laba dan sisanya sebesar 97,5% dipengaruhi oleh faktor lainnya.