Tinjauan Atas Penyusunan Anggaran Dan Realisasinya Sebagai Alat Penilaian Kinerja Perusahaan Pada PT Taspen (Persero) KCU Bandung
Abstract
Agar kelangsungan perusahaan tetap terjaga, maka perusahaan menyusun anggaran yang digunakan untuk mengarahkan suatu kegiatan dan juga sebagai alat perbandingan dalam mengukur hasil pelaksanaan kegiatan perusahaan, sehingga proses pelaksanaan terkendali. Tujuan dari tugas akhir ini adalah untuk mengetahui bagaimana penyusunan dan realisasi anggaran pada PT TASPEN (Persero) Kantor Cabang Utama Bandung yang akan digunakan sebagai alat penilaian kinerja perusahaan.
Dalam penulisan tugas akhir ini digunakan metode deskriptif, yaitu suatu metode penelitian yang tujuannya adalah untuk memecahkan, menganalisa, dan mengklasifikasikan data-data yang telah diperoleh lalu ditarik kesimpulan sehingga dapat memberikan gambaran yang jelas mengenai objek yang akan diteliti dengan masalah yang akan dibahas dalam laporan tugas akhir ini. Untuk menunjang metode tersebut digunakan teknik pengambilan data antara lain library research (penelitian kepustakaan) dan field research (penelitian lapangan).
Dari hasil studi dan pembahasan, diperoleh kesimpulan bahwa dalam penyusunan anggarannya, PT TASPEN (Persero) Kantor Cabang Utama Bandung sudah memenuhi aturan-aturan yang telah di tetapkan oleh Kantor Pusat. Namun, masih terdapat kekurangan yaitu dalam menganggarkan anggaran beban dan belanja modal yang terkadang terlalu besar. Dan realisasi anggarannya juga dinilai sudah baik karena sebagian besar anggaran dapat terealisasi sesuai dengan target perusahaan, meskipun masih terdapat anggaran yang tidak dapat terealisasi sesuai dengan target perusahaan.