Character Building Berbasis Multimedia Di Paud Flamboyan Jalan Atlas Dalam, Kelurahan Babakan Surabaya, Kecamatan Kiaracondong
Abstract
Pengabdian ini dilaksanakan untuk membantu kesulitan guru dalam membangun karakter
khususnya dalam pembinaan akhlak siswa di PAUD Flamboyan , yang berlandaskan keimanan
dan ketakwaan. PAUD Flamboyan ini didirikan dengan tujuan untuk meningkatkan ilmu
pengetahuan anak yang berlandaskan keimanan bagi anak-anak kurang mampu. Sekolah ini
berlokasi di Jl. Atlas Dalam, Kelurahan Babakan Surabaya, Kecamatan Kiaracondong
Bandung, murid yang bersekolah di tempat ini sebagian besar orangtuanya bekerja sebagai
pedagang kaki lima di sepanjang jalan Kiaracondong. Solusi yang diberikan untuk membantu
PAUD tersebut adalah dengan memberikan bantuan peralatan multimedia dan pelatihan
penggunaan CD Interaktif pada guru, dari hasil pengabdian ini diharapkan guru dapat
menerapkan dalam pelaksanaan pembelajaran di kelas, sehingga siswa dapat mengetahui dan
menerapkan hal-hal baik sehingga terbentuk akhlak dan karakter yang baik dalam menjalani
kehidupan sehari-hari yang diharapkan dapat melekat hingga dewasa. Setelah pengabdian
selesai dilaksanakan dapat disimpulkan bahwa (1) Siswa menjadi aktif dalam menjawab dan
mengikuti perintah di layar computer, (2) Siswa termotivasi untuk menghapal doa-doa pendek
karena tampilan yang menarik (3) Siswa berani berdiskusi dengan temannya ketika hendak
menjawab pertanyaan (4) Siswa berani mencoba menjawab dan tidak takut salah.