Pengaruh Kualitas Pelayanan Customer Service Dan Kualitas Produk Tabungan Tandamata Terhadap Minat Menabung Pada Bank Bjb Kcp Cibaduyut
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana tanggapan nasabah mengenai kualitas pelayanan Customer Service, kualitas produk tabungan Tandamata, dan minat menabung bank Bjb KCP Cibaduyut serta untuk mengetahui bagaimana pengaruh kualitas pelayanan Customer Service dan kualitas produk tabungan Tandamata terhadap minat menabung baik secara parsial maupun simultan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dan verifikatif. Data yang digunakan adalah data primer dengan menggunakan teknik pengumpulan data melalui penyebaran kuesioner dan wawancara dengan jumlah sampel 100 nasabah Bank bjb KCP Cibaduyut. Pengujian hipotesis menggunakan uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, analisis koefisien korelasi, analisis koefisien determinasi, uji t (parsial) dan uji f (simultan). Hasil penelitian menujukkan bahwa secara parsial kualitas pelayanan Customer Service berpengaruh positif signifikan terhadap minat menabung dan kualitas produk tabungan Tandamata berpengaruh positif signifikan terhadap minat menabung. Hasil simultan menunjukan bahwa kualitas Customer Service dan minat menabung dengan koefisien kolerasi 0,625 dengan kategori kuat. ,kkKoefisien determinasi 39,1% sedangkan sisanya sebesar 60,9% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti.