Penggantian Komponen Kritis Pada Mesin Tip Sander Tool Berdasarkan Keandalan Sparepart
Abstract
Permasalahan pemeliharaan mesin Tip Sander Tool pada PT. Fajar Abadi Saluyu Cikarang yaitu pemeliharaan mesin yang tidak terjadwal yang berdampak pada sering terjadinya kerusakan mesin. Sehingga mengakibatkan downtime yang tinggi, biaya pemeliharaan yang tinggi dan ketidaksesuaian anggaran biaya. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan waktu interval penggantian komponen kritis pada mesin tip sander tool berdasarkan keandalan sparepart serta melakukan penghematan biaya pemeliharaan untuk mesin.
Komponen kritis ditentukan dengan tiga peringkat biaya terbesar dari komponen-komponen penyusun mesin. Interval penggantian komponen dihitung menggunakan metode keandalan. Melakukan uji Anderson-Darling (AD) dan menghitung time to failure menggunakan bantuan software minitab.
Dari hasil penelitian ini yaitu didapatkan jadwal pemeliharaan mesin Tip Sander Tool berdasarkan keandalan sparepart. Adapun jadwal penggantian komponen cylinder dilakukan setiap 19 hari operasi, komponen rotor setiap 20 hari operasi dan penggantian komponen support setiap 18 hari operasi. Dengan diberlakukannya pemeliharaan secara terjadwal akan memberikan biaya pemeliharaan sebesar Rp. 22.151.173, pemeliharaan ini lebih kecil dibandingkan pemeliharaan secara korektif yaitu sebesar Rp. 26.773.180. Selain itu sebaiknya perusahaan melakukan pemeliharaan secara preventif guna meminimalkan biaya pemeliharaan. FULLTEXT https://ponselharian.com/UiQ956O