Pengaruh Brand Ambassador (Exo) Terhadap Keputusan Pembelian Pada Konsumen Nature Republic Di Kota Bandung (Studi Kasus Store Nature Republic Trans Mall)
Abstract
Alfi Rachmati Nur’aini - NPM : A10160284 ; Pembimbing : Mutia Tri Satya, S.Sos., M.Si. Sebuah perusahaan harus melakukan berbagai upaya promosi diantaranya adalah dengan strategi menggunakan brand ambassador. Pemilihan seorang tokoh untuk diangkat sebagai Brand Ambassador harus melalui pertimbangan yang sangat matang karena penggunaan brand ambassador dinilai cukup efektif untuk mempengaruhi konsumen dalam memilih produk yang menjadi pilihannya hingga pada tahap melakukan keputusan pembelian. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui seberapa pengaruh brand ambassador terhadap keputusan pembelian. Metode penarikan sample yang digunakan adalah teknik purposive sampling yang terdiri dari 100 responden. Metode analisis pada penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dan verifikatif yang terdiri dari analisis regresi linier berganda, koefisien determinasi dan uji hipotesis yang digunakan untuk mengukur besarnya pengaruh brand ambassador terhadap keputusan pembelian. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa secara keseluruhan brand ambassador ada pada kategori cukup baik dan keputusan pembelian ada pada kategori cukup baik. Hasil penelitian juga menyimpulkan bahwa brand ambassador berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian pada Nature republic di Bandung. Secara pengaruh brand ambassador berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan pembelian dan memiliki nilai kontribusi sebesar 52.3% artinya brand ambassador memiliki kontribusi sebesar 52.3% terhadap keputusan pembelian sedangkan sisanya 47.7% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.